skip to Main Content

Menikmati Makanan di Gang Aut Bogor

Gang Aut yang berlokasi di Jalan Suryakencana, Bogor ini adalah pusat kuliner yang memilikj beragam pilihan makanan dan minuman khas Bogor. Sehingga, tidak heran jika banyak wisatawan yang datang ke Bogor wajib mampir ke Gang Aut ini. 

Bahkan tidak hanya wisatawan  lokal saja, Gang Aut sudah cukup populer di kalangan wisatawan yang dari penjuru kota di Indonesia. 

Selain, memiliki beragam pilihan makanan di Gang Aut Bogor ini dikenal legendaris karena sudah berdiri sejak 20 tahun lalu. Jadi, makanan dan minuman yang ditawarkan pun merupakan kekayaan kuliner yang sudah diturunkan turun temurun. Tanpa berlama-lama lagi, yuk kita simak rekomendasi makanan di Gang Aut berikut.

1. Lumpia Basah Gang Aut

Salah satu pelopor lumpia di Bogor adalah lumpia basah yang terletak di Gang Aut tepatnya di Jalan Suryakencana No. 307. Pasalnya, lumpia ini sudah dijual sejak tahun 1972. 

Lalu, apa bedanya dengan lumpia basah pada umumnya? Bedanya lumpia basah Gang Aut ini menggunakan isian cacahan bengkuang, tauge, tahu, ebi giling, dan telur, berbeda dengan lumpia pada umumnya yang berisi rebung atau sayur-sayuran. 

Selain itu, lumpia basah khas Gang Aut ini tidak digulung dan digoreng, melainkan disajikan hanya pada adonan kulitnya saja. Satu porsi lumpia basah ini diharga Rp15.000 per satuannya. 

2. Combro Atmajaya

makanan di gang aut bogor
Sumber: pergikuliner.com

Selain harus mencoba lumpia basah, Lapismania juga perlu mencoba Combro Atmajaya. Combro ini memang jajanan khas Bogor yang terbuat dari singkong diparut lalu diisi dengan oncom yang sudah dimasak dengan bumbu pedas. 

Kemudian, proses memasak dilanjutkan dengan combro digoreng agar menghasilkan tekstur yang renyah. Buat kamu yang ingin mencobanya kamu bisa datang ke Combro Atmajaya yang terletak di Gang Aut di Jalan Suryakencana, untuk harganya sendiri juga cukup terjangkau kok Lapismania yakni, hanya Rp5.000. 

3. Laksa Bogor Gang Aut 

Rekomendasi makanan di Gang Aut berikutnya adalah Kedai Laksa yang cukup legendaris. Alasannya, resep dan cara penyajian kedai Laksa di Gang Aut ini sudah turun temurun dari tiga generasi lho, Lapismania.

Kenapa cara penyajian Laksa di Kedai Laksa Gang Aut ini unik? Sebab, penyajiannya berbeda dengan laksa pada umumnya, yaitu dengan menggunakan potongan ketupat yang dicampur dengan bihun, tauge, potongan oncom, tahu serta telur. 

Terakhir, untuk melengkapi rasanya, isian ini kemudian disiram dengan kuah kental berwarna kuning yang gurih dan kaya akan rempah. 

4. Bakso Kikil Pak Jaka

makanan di gang aut bogor
Sumber: kumparan.com

Jika kamu pecinta Bakso, maka kamu harus mencoba Bakso Kikil Pak Jaga di Gang Aut yang dikenal legendaris. Bakso Kikil ini pun selalu ramai pembeli. 

Walaupun terlihat sederhana, namun cita rasa yang ditawarkan dari makanan ini dijamin bisa memanjakan lidah. Tidak main-main, kikil yang digunakan pun dari kikil berkualitas, empuk dan mudah dikunyah. 

Satu porsi Bakso Kikil Pak Jaka hanya diharga Rp25.000-an, nah buat Lapismania yang ingin mencobanya bisa langsung datang ke Jalan Suryakencana No. 287, ya! 

BACA JUGA: Lembutnya Lapis Sangkuriang Bogor

5. Bakso Kikil Pak Jaka

Jika kamu pecinta Bakso, maka kamu harus mencoba Bakso Kikil Pak Jaga di Gang Aut yang dikenal legendaris. Bakso Kikil ini pun selalu ramai pembeli. Walaupun terlihat sederhana, namun cita rasa yang ditawarkan dari makanan ini dijamin bisa memanjakan lidah. Tidak main-main, kikil yang digunakan pun dari kikil berkualitas, empuk dan mudah dikunyah. 

Satu porsi Bakso Kikil Pak Jaka hanya diharga Rp25.000-an, nah buat Lapismania yang ingin mencobanya bisa langsung datang ke Jalan Suryakencana No. 287, ya! Itu dia beberapa rekomendasi makanan di Gang Aut yang pasti enak! Selain itu, makanan-makan di Gang Aut juga dikenal legendaris dan turun-temuran. Setelah mencicipi kulineran di Gang Aut, jangan lupa juga untuk mampir ke outlet Lapis Bogor Sangkuriang ya, Lapismania! Oleh-oleh ini cocok dibawa pulang untuk keluarga tercinta, dan untuk melengkapi wisata kulinermu di Bogor.