Laksa Bogor merupakan salah satu kuliner khas Bogor yang sudah sangat populer. Laksa ini memiliki…
Makanan Khas Bogor Jawa Barat

Mengunjungi kota Bogor, kurang rasanya jika lapismania tidak melakukan wisata kuliner khas Bogor. Bogor memiliki banyak makanan khas lezat yang hampir memiliki semua rasa dari gurih, manis, asam, pedas hingga asin. Berikut adalah beberapa makanan khas Bogor Jawa Barat yang wajib Lapis mania masukkan ke dalam daftar makanan yang harus dicoba!
Tauge Goreng
Walaupun terdengar biasa saja, tapi kuliner ini sulit ditemukan di kota lain. Tauge dan mie kuning dapat direbus terlebih dahulu agar matang sebelum disajikan di piring bersama tahu goreng serta irisan lontong. Kunci utama dari sajian ini adalah bumbu olahan tauco dan oncom dengan rasa asam menyegarkan yang dituangkan terakhir sebelum mencampurnya dengan bahan utama yang telah dipersiapkan.
Doclang
Kuliner doclang khas Bogor ini sedikit mirip dengan kupat tahu di Bandung. Terdiri dari pesor atau ketupat, irisan kentang rebus, tahu goreng dan telur rebus yang disirami bumbu kacang bercampur tauco yang digiling kasar. Namun, ciri khas dari doclang adalah pesor atau ketupat yang terbuat dari beras yang dibungkus daun putat kemudian direbus selama beberapa jam. Daun putat sendiri adalah jenis tanaman yang tumbuh di kaki Gunung Salak.
Cungkring
Sajian ini belum banyak diketahui bahkan untuk orang asli Bogor, walaupun hanya dapat ditemukan di kota ini. Sajian sarapan khas Bogor ini sebenarnya singkatan dari cungur kaki pakai garingan. Cungkring memiliki bahan dasar kaki sapi yang dipotong menjadi empat bagian mulai dari kulit, kikil, dampal dan urat. Selanjutnya, diolah khusus menggunakan bumbu kuning. Satu porsi cungkring biasanya terdiri dari kikil, cungur, urat kaki, lontong dan peyek tempe yang diguyur bumbu kacang yang manis. Lapis mania dapat menikmati satu porsi cungkring seharga kisaran Rp20.000.
BACA JUGA: Rekomendasi Oleh-Oleh Puncak Bogor Yang Wajib Dibawa Pulang
Laksa Bogor

Laksa Bogor adalah satu sajian khas Bogor yang sudah legendaris. Salah satu ciri khas Laksa Bogor yang membedakannya dengan laksa dari daerah lainnya yaitu kuahnya yang berwarna kuning serta tambahan oncom merah untuk membuat tekstur kuah menjadi lebih kental. Ketupat, bihun, tauge, dan daun kemangi, serta tambahan tahu kuning dan telur rebus, semuanya disiram dengan kuah kuning bercampur oncom tadi. Santapan ini paling pas Lapis mania nikmati saat masih panas karena cita rasa manis dan gurihnya menyatu dengan baik.
Asinan Bogor
Kota Bogor cukup identik dengan kuliner khas berupa asinan. Lapis mania harus mencoba santapan enak dan menyegarkan ini saat cuaca sedang terik-teriknya. Asinan Bogor terdiri dari 2 jenis yaitu asinan sayur dan asinan buah. Asinan sayur terdiri dari aneka sayuran seperti timun, wortel, toge, dan kol. Sementara itu, asinan buah terdiri dari ubi, salak, jambu, kedondong, bengkuang, dan pepaya. Bahan utama yang digunakan direndam terlebih dahulu dengan gula biasa sebelum disirami kuah cuka dengan rasa asam pedas yang segar. Dalam menyantap asinan bogor, kamu dapat menambahkan kerupuk kuning dan kacang tanah sebagai pelengkap.
Asinan Jagung Bakar

Selain asinan buah dan sayur, Bogor juga punya kuliner asinan lainnya seperti asinan jagung bakar. Bahan utama yang dibutuhkan adalah jagung bakar dan timun. Dalam satu porsi asinan jagung bakar terdiri dari campuran sayur dan buah seperti sawi, pepaya muda, kol, tauge, kedondong, dan bahan utamanya tentunya adalah jagung dan mentimun yang disajikan bersama siraman kuah asin pedas. Lapis mania dapat menambahkan kerupuk mie sebagai pelengkap santapan unik ini.
Itu dia makanan khas Bogor Jawa Barat yang dapat Lapis mania cicipi saat berkunjung ke Bogor. Kota Bogor juga dikenali sebagai penghasil talas. Untuk menikmati kuliner berbahan dasar talas khas Bogor, Lapis mania dapat menikmatinya dalam bentuk bolu lapis yaitu Lapis Bogor Sangkuriang. Perpaduan talas yang gurih dengan berbagai macam topping seperti choco chips, keju dan rainbow chips sangat menarik untuk Lapis mania coba. Segera kunjungi cabang Lapis Bogor Sangkuriang untuk mendapatkan bolu lapis yang populer ini.