Laksa Bogor merupakan salah satu kuliner khas Bogor yang sudah sangat populer. Laksa ini memiliki…
Festival Kuliner Bogor yang Legendaris, Ini Dia Fakta Uniknya

Festival Kuliner Bogor – Semenjak pandemi pasti kita merindukan kebersamaan merayakan festival yang biasanya diadakan di kota-kota di Indonesia. Salah satunya yang paling legendaris adalah Festival Kuliner Bogor. Festival kuliner ini biasanya dipadati setiap tahun oleh para foodies, bahkan festival Kuliner Bogor ini menjadi salah satu destinasi kuliner wajib bagi para wisatawan atau pengunjung.
Nah, pada artikel kali ini untuk mengobati rasa rindu kita terhadap perayaan Festival Kuliner yang legendaris di Bogor. Yuk, simak beberapa fakta-fakta tentang Festival Kuliner Bogor ini.
Festival Kuliner yang diadakan setiap tahun
Sebelum Indonesia menghadapi pandemi Covid-19 pada Maret 2020, Festival Kuliner Bogor ini diadakan setiap tahun di Kota Hujan ini. Terakhir kali diadakan pada tahun 2019 tepatnya di halaman Kampus Institut Pertanian Bogor (IPB) di Baranangsian. Festival ini diikuti lebih dari 50 stand dari mulai makanan khas hingga minuman berjejer di stand-stand Festival Kuliner ini. Jadi para wisatawan juga tidak perlu berkeliling Kota Bogor untuk menikmati jajanan khas Bogor, cukup datang ke Festival Kuliner Legendaris Bogor saja.
Memperkenalkan makanan dan minuman khas Bogor
Salah satu tujuan adanya perayaan Festival Kuliner Bogor adalah untuk memperkenalkan makanan dan minuman khas Kota Hujan tersebut. Hal ini dapat dilihat deretan makanan dan minuman khas daerah. Festival ini juga biasanya didatangi oleh wisatawan dan juga keluarga untuk menghabiskan akhir pekan, sehingga cocok untuk memperkenalkan makanan dan minuman khas untuk generasi muda.
Mendukung pengusaha UMKM di Kota Bogor
Adanya Fasilitas Kuliner Bogor yang diadakan setiap tahun ini, merupakan bentuk dukungan pemerintah Kota Bogor kepada pengusaha makanan dan minuman di Kota Bogor, biasanya akan dipenuhi oleh pelaku usaha yang menyajikan makanan khas seperti, soto kuning, toge goreng, dan makanan serta minuman yang sudah memiliki status legendaris di Kota Bogor.
Bir Kocok salah satu kuliner andalan
Bir Kocok merupakan salah satu minuman khas yang juga menjadi sajian andalan saat Festival Kuliner Bogor. Mencicipi minuman ini dijamin bisa menghangatkan tubuh di tengah dinginnya udara di Kota Bogor. Selain Bir Kocok terdapat juga fasilitas pendukung seperti, zona makanan internasional yang menawarkan aneka makanan dari Jepang, Cina dan sebagainya.
Tidak hanya makanan tetapi juga ada fasilitas lain
Jika nanti diadakan kembali saat pandemi mereda, tidak perlu ragu untuk mengajak keluarga untuk menghabiskan akhir bersama. Alasannya karena dilengkapi dengan Food Truck dan juga permainan anak tradisional khas Bogor yang dapat dimainkan oleh si kecil.
Banyak doorprize dan tantangan (challenge)
Pada tahun 2019 yang lalu juga festival ini dilengkapi dengan tantangan bernama Cassava Choco Challenge yang diikuti 55 peserta dari masyarakat umum yang berasal dari Bogor, Jakarta dan Tasikmalaya. Tantangan ini diberikan kepada peserta untuk membuat olahan singkong yang merupakan salah satu hasil pertanian khas Bogor. Tidak hanya itu Festival Kuliner ini biasanya juga diikuti dengan Doorprize dengan hadiah menarik.
Itu dia fakta menarik mengenai Festival legendaris ini yang setiap tahunnya diadakan oleh masyarakat kota Bogor. Semoga setelah pandemi berakhir, kita dapat merayakan kembali wisata kuliner serta bisa menikmati makanan khas Kota Bogor bersama keluarga tersayang. Selain memiliki festival legendaris, Bogor juga punya oleh-oleh khas yaitu, Lapis Bogor Sangkuriang yang terkenal dengan kelembutan dan varian rasanya. Jika festival tidak kunjung diadakan, bukan berarti kamu tidak bisa menikmati makanan khas Bogor, kamu juga bisa menikmati Lapis Bogor Sangkuriang untuk mengobati rasa rindu akan makanan khas Kota Bogor.